Diduga Konsleting Listrik Rumah Warga Habis di Lalap Si Jago Merah

Jember.SGI. Rumah milik warga dusun Krajan 3 Desa Jombang ludes di lalap si jago merah, di duga akibat terjadi hubungan arus pendek listrik Atau Konsleting sehinggga menimbungkan api Dan langsung membakar rumah dan isinya.
menurut informasi dari warga, api mulai membesar sekira pukul 20.00 ketika itu pemilik rumah sedang pergi ke saudaranya, warga pun rama rame berusaha untuk memadamkan api dengan cara manual, sambil menunggu mobil pemadam kebakaran.
Pemilik rumah atas nama Mohammad Nur Soleh warga Rt 02 Rw 36 krajan 3 Desa Jombang Kecamatan Jombang, Jember.
Eko salah satu warga setempat menjelaskan, waktu itu pak Soleh (korban) sedang pergi ke rumah saudaranya di blok kecepit desa Ngampelrejo kecamatan Jombang,
warga mengetahui ada api di rumah tersebut sekira pukul 20.00 Wib lalu warga pun berusaha untuk memadamkannya dan ada yang mencoba menghubungi pemilik rumah, juga Polsek Jombang,"kata eko.
warga gotong royong memadamkan api dengan alat seadanya dan api dapat di padamkan kurang lebih satu jam akan tetapi sebagian barang barang milik Soleh tidak dapat kita selamatkan," tambahnya.
mendapat laporan dari warga petugas Polsek Jombang segera meluncur ke TKP kebakaran diikuti 1 unit mobil pemadam dari Ambulu, dari hasil olah TKP dalam kejadian ini korban mengalami kerugian sekitar 50 juta Rupiah serta dokumen penting, beruntung tidak ada korban jiwa.(h/r).
Post a Comment
Post a Comment